Polda Kaltara Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis di Kabupaten Bulungan


TRIBRATA.NET - Tanjung Pinang. Polda Kaltara memberikan pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat pedalaman di Pura Sajau, Tanjung Palas Utara, Kabupaten Bulungan, Minggu (11/09/22).

"Kegiatan ini bagian dari Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat," terang Kabid Humas Polda Kaltara, Kombes Pol. Budi Rachmat.

Kombes Pol. Budi Rachmat menjelaskan kegiatan itu melalui Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Kalimantan Utara untuk memberikan pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat Pura Sajau, Tanjung Palas Utara.

Kegiatan pelayanan kesehatan Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Kaltara terhadap masyarakat adalah dalam rangka Harkamtibmas di Desa Pura Sajau, Kecamatan Tanjung Palas Timur, Kabupaten Bulungan, Kali

Kombes Pol. Budi Rachmat mengatakan bahwa Bidang Kedokteran dan Kesehatan Polda Kalimantan Utara menggelar pelayanan kesehatan meliputi pemeriksaan tekanan darah, pemeriksaan kolesterol, pemeriksaan asam urat, pemeriksaan gula darah dan vaksinasi.

Dari data yang tercatat, Polda Kaltara menyalurkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat berjumlah 215 orang, meliputi pelayanan kesehatan pemeriksaan tekanan darah 97 orang, pemeriksaan kolesterol 56 orang, pemeriksaan asam urat 23 orang, pemeriksaan gula darah 18 orang dan vaksinasi 21 orang.